Lorenzo-Marquez Kejar-kejaran Juara Dunia di MotoGP Valencia
Sumber: Wowkeren.com

Nasional / 1 November 2013

Kalangan Sendiri

Lorenzo-Marquez Kejar-kejaran Juara Dunia di MotoGP Valencia

Lori Official Writer
5068

Akhir musim akan diwarnai dengan penentu gelar juara dunia lewat turnamen MotoGP Valencia yang akan dihelat di Sirkuit Ricardo Tomo, Spanyol pada 8-10 November 2013 nanti. Dengan penuh antusias, unggulan Jorge Lorenzo dan Marc Marquez akan dipaksa bermain habis-habisan demi menutup musim dengan sukses menaiki  podium.

Jarak poin yang berbeda tipis memberi peluang besar bagi Lorenzo jadi jawara, meski Marquez masih tetap menduduki klasemen puncak hingga kini. Total poin sebesar 305 dan 318 yang hanya selisih 13 angka, optimis dijadikan oleh Repsol Yamaha Lorenzo dapat mengalahkan pembalap muda Honda Marquez.

Sementara Marquez hanya perlu mencapai finis di posisi keempat untuk tetap bertahan sebagai jawara musim ini. ia tetap jemawa lantaran bakal menghadapi Lorenzo sebagai rival kuat. Apalagi Lorenzo masih tetap menjadi unggulan di dua turnamen belakangan ini. Tentunya ini menjadi pendorong baginya agar tampil maksimal.

“Kami akan berusaha sangat keras untuk meraih gelar ini. Saya harus fokus dan berusaha tampil sebaik mungkin di Valencia,” ujar Marquez, seperti dilansir Bola.net, Selasa (29/10).

Keduanya memiliki ambisi yang sama untuk menang dan merebut gelar juara dunia musim ini. Untuk mencapainya, Lorenzo harus berjuang mati-matian menjadi yang tercepat mencapai garis finis dengan harapan Marquez tergeser dari posisi keempat.

Dalam sebuah pertandingan, kalah dan menang menjadi sebuah misteri yang tak dapat diprediksi oleh siapa pun. Apapun bisa terjadi dan kapan pun sesuatu bisa berubah.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Lorenzo Menang di MotoGP Motegi, Mampukah Rebut Gelar Juara?

Inilah Daftar Pemain Timnas U-23 untuk SEA Games 2013

Buku Autobiografi Ferguson Picu Kontroversi

The Hobbit: The Desolation of Smaug, Segera Menghias Layar Kaca

Lagu 'No Woman, No Drive', Sindir Larangan Mengemudi di Saudi

DPR Setujui Pemekaran 8 Provinsi Baru

Sumber : Bola.net | Motogp.com | Jawaban.com | LS
Halaman :
1

Ikuti Kami