Indonesia Pulang Tanpa Gelar Dari China Masters
Sumber: Kompas.com

Nasional / 15 September 2013

Kalangan Sendiri

Indonesia Pulang Tanpa Gelar Dari China Masters

Puji Astuti Official Writer
3159

Tim bulu tangkis Indonesia harus pulang dengan tangan kosong setelah semua wakilnya tersingkir dalam China Masters Super Series 2013. Sebelumnya Indonesia menaruh harapan pada pasangan ganda campuran Riky Widianto/Richi Puspita Dili dan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet, namun keduanya tersingkir di semi final pada Sabtu (14/9).

Pada semi final Kido dan Pia harus menghadapi pasangan unggulan kedua asal China, pasangan Zhang Nan dan Zhao Yunlei. Kido/Pia ditaklukan oleh Zhang/Zhao dalam dua set dengan poin 21-16, 21-14.

Bernasib serupa, Riky Widianto/Richi Puspita Dili yang menghadapi pasangan Korea, Yoo Yeon-seong/Eom Hye-won dikalahkan dalam waktu 49 menit dnegan poin 21-23, 17-21.

Sebelumnya, pasangan ganda putri Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii tersingkir di perempat final saat menghadapi pasangan ganda terbaik China, Wang Xiaoli/ Yu Yang, Jumat (13/9). Sedangkan ganda putri Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta kalah dari ganda Korea, Jang Ye-na/Kim So-young.

Demikian juga pasangan ganda putra Markis Kido/Gideon Markus Fernaldi, tersingkir di perempat final oleh ganda China, Chai Biao/Hong Wei. Mereka satu-satunya perwakilan Indonesia untuk nomor ganda putra. Sedangkan untuk nomo tunggal putra,  Dionysius Hayom Rumbaka dan Tommy Sugiarto tersingkir di babak penyisihan pada Rabu (11/9).

Pulangnya tim Indonesia tanpa gelar ini semoga menjadi sebuah pembelajaran bagi para pemain-pemain muda sehingga kedepannya diharapkan dunia bulu tangkis di Indonesia kembali perkasa.

Baca juga artikel lainnya :

Ganda Putri Indonesia Melaju ke Perempat Final China Masters

Wakil Indonesia Bertumbangan di China Masters

SEA Games 2013: PBSI Optimalkan Persiapan Rebut Tiga Emas

Gondol 2 Emas di Bulutangkis, Mental Adalah Kuncinya

Sekarang, Superbook Tayang Pkl 06.30WIB di MNC TV

Sumber : Kompas.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami