Punya Taman Kota Buat Wisata dan Edukasi Anak, Ini Wajah Kalijodo Kini
Sumber: Instagram.com/okyrosmawati

Entertainment / 27 February 2017

Kalangan Sendiri

Punya Taman Kota Buat Wisata dan Edukasi Anak, Ini Wajah Kalijodo Kini

Lori Official Writer
5737

Kawasan lokalisasi Kalijodo yang dulu tak ramah anak, kini telah berubah rupa menjadi destinasi wisata dan edukasi anak di kota Jakarta. Proyek Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang dimulai sejak awal tahun 2016 silam kini sudah rampung. Belakangan, tempat ini malah ramai dipadati para pengunjung guna menikmati segala ragam fasilitas yang disediakan di sana.

Fasilitas Bermain Kalijodo

Di atas tanah seluas 1.4 hektar itu dibangun taman rekreasi untuk masyarakat Jakarta mulai dari :

- Taman hijau

- Monument

- Lintasan jongging

- Lintasan sepeda

- Skate park

- Amphitheater

- Outdoor fitness

- Lapangan futsal

- Area BMX

- Forest sculpture

- Kios-kios kecil

- Toilet dan musholah

Tak hanya itu, ada juga Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) seluas 5.000 meter persegi yang diisi dengan perpustakaan, ruang serba guna, ruang ibu menyusui, lapangan olahraga, dan pojok warung yang dikelola ibu-ibu PKK. Ada juga kolam gizinya loh!

Tak hanya difasilitasi dengan banyak hal-hal yang menarik dan mendidik bagi masyarakat, Kalijodo juga diberi fasilitas bus wisata gratis. Sehingga kawasan ini bisa jadi lebih mudah di jangkau masyarakat.

Bus Wisata Gratis Kalijodo

Setiap harinya terdapat tiga bus Transjakarta yang bisa ditumpangi menuju ke tempat wisata yang satu ini. Warga dapat menggunakan bus tingkat ini secara gratis. Bus ini dimulai dengan rute dari Balai Kota – Sarinah – Tosari – masuk tol Semanggi dan keluar tol Pluit Toang- Kalijodo. Bus wisata ini beroperasi setiap hari Senin-Jumat pukul 11.00-19.00, Sabtu pukul 09.00-23.00 dan Minggu pukul 12.00-19.00.

Nah, buat kamu yang pengen ke sana bisa nih luangin hari libur akhir pekan ke sana. Bagi kamu yang hobi skate board bisa loh menjajal kemahiran di sana. Apalagi gratis ya kan!

Sumber : Berbagai Sumber/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami