6 Kunci Rahasia agar Pernikahan Anda Lebih Baik
Sumber: Google.com

Marriage / 14 October 2016

Kalangan Sendiri

6 Kunci Rahasia agar Pernikahan Anda Lebih Baik

Budhi Marpaung Official Writer
3023

Ada sebuah humor yang sering dilontarkan para pasangan yang sudah lebih lama menikah kepada mereka yang baru menikah, yang bunyinya kira-kira begini, “6 bulan pernikahan itu masa bulan madu, lewat dari itu masa kenyataan.” Maksudnya masa kenyataan adalah masa dimana kita mengetahui karakter asli masing-masing dan intensitas kemesraaan mulai semakin berkurang.

Beberapa pasangan yang menyadari akan hal ini memilih untuk berpisah setelah rumah tangga berjalan 1-2 tahun. Beberapa yang lain bertahan hingga sampai 5 tahun dan setelah itu bercerai. Hanya sedikit atau mungkin sangat sedikit yang pada akhirnya mengecep keindahan dalam berkeluarga hingga sampai pada maut memisahkan.

Dr. Gary Rosberg dan istrinya, Barbara telah mengidentifikasi beberapa prinsip utama di Alkitab yang mereka rasakan merupakan kunci agar pernikahan “anti perceraian.” Dengan mengikuti panduan ini bukan hanya hubungan Anda dan pasangan yang semakin menunjukkan perkembangan, tetapi ini akan menjadi pola untuk anak-anak ikuti ketika mereka nantinya menjalin relasi dengan pasangan mereka di masa depan.

Penulis sendiri lebih suka menyebut ini “6 Kunci agar Pernikahan Anda Lebih Baik Baik Saat ini.”

1. Memaafkan dalam Kasih. Karena pengorbanan Yesus Kristus di kayu salib, seluruh dosa kita diampuni. Memaafkan dengan kasih telah Dia tunjukkan adalah esensial bagi sebuah pernikahan. Ini menawarkan awal yang lebih segar setelah salah satu pihak melakukan tindakan yang begitu menyakiti. Tanpa adanya pengampunan, tidak ada pernikahan yang akan bertahan lama.

2. Melayani dalam Kasih. Apa Anda tahu apa yang dibutuhkan oleh pasangan Anda? Cintai dia dengan hati yang melayani adalah cara terbaik dan paling cepat untuk mengetahuinya. Layanilah satu dengan yang lain dalam kasih (Setidaknya – Yesus sudah teladankan bahwa Dia datang bukan untuk dilayani tetapi melayani).

3. Bertekun dalam Kasih. Pernikahan itu adalah ibarat lari marathon – dan bukan lari cepat. Apakah Anda di dalamnya untuk jangka lama, atau apakah Anda memiliki kecenderungan untuk “meloncat keluar” ketika perjalanan menjadi semakin sulit? bertekun dalam kasih menopang kita melewati segala rintangan dalam hidup.

4 Jagalah Kasih. Dengan kata lain, biarkan pasangan Anda mengetahui bahwa Anda akan melakukan apa pun untuk menjaga pernikahan bersama-sama (selama sah dan sesuai dengan norma-norma kesusilaan tentu saja). Budaya sekarang tidak terlalu bersemangat dengan pernikahan – walaupun rumah tangga adalah tulang punggung dari masyarakat. Kasih yang menjaga melindungi hati Anda dan pasangan dari ancaman-ancaman yang datang kepada pernikahan Anda, percayalah ancaman-ancaman itu ada di luar sana!

5. Rayakan Kasih. Rayakanlah pernikahan Anda! Syukuri segala hal yang telah Anda jalani bersama. Merayakan cinta memperlengkapi Anda untuk mempertahankan kepuasan koneksi emosional, fisik, dan spiritual dengan pasangan Anda. Rayakanlah!

6. Perbaharui Kasih. Memperbaharui kasih memberikan kesempatan kepada suami dan istri untuk memandang perjanjian pernikahan adalah sesuatu yang tidak dapat terpatahkan oleh apa pun juga. Jadi bagikanlah hadiah ini dengan pasangan Anda setiap hari. Bersukacitalah karena faktanya Anda dan dia akan bersama selamanya – dalam suka dan duka -.


Dalam setiap hubungan yang ada, kasih selalu membutuhkan waktu. Jadi tetaplah mempraktikan enam hal ini, berdoalah, dan mulailah dengan mencintai pasangan Anda! – Jim Burns

Sumber : www1.cbn.com
Halaman :
1

Ikuti Kami