Gereja Koptik Diminta Jangan Ikut Campur dalam Politik
Sumber: us.makemefeed.com

Internasional / 23 September 2016

Kalangan Sendiri

Gereja Koptik Diminta Jangan Ikut Campur dalam Politik

Budhi Marpaung Official Writer
2615
Umat Kristiani di Mesir mengkritisi Gereja Koptik yang begitu dekat dengan penguasa militer, Jenderal el Sisi. Sorotan diberikan setelah AP – Associated Press – memberitakan keikutsertaan dua orang pendeta senior gereja dalam kunjungan sang jenderal ke kantor pusat Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat baru-baru ini.

Seperti dilansir christiantoday, Kamis (22/9) , ada 800 orang yang telah menandatangani surat online yang berisi protes agar gereja-gereja di Mesir tidak ikut campur ke dalam politik praktis.

“Kami mendesak Gereja-Gereja Mesir untuk tetap bersih dari politik dan  membatasi diri mereka hanya pada urusan spiritual dan keagamaan saja,” demikian bunyi surat protes.

Dukungan sejumlah umat Kristiani Koptik terhadap Jenderal el Sisi bukanlah tanpa sebab. Salah satu alasan yang kuat adalah sang Jenderal telah mengakhiri pemerintahan penguasa sebelumnya, Mohammed Morsi yang telah menindas umat Kristiani Koptik bertahun-tahun lamanya.

Pemimpin Gereja Koptik Mesir, Uskup Agung Tawadros II dalam sebuah wawancara dengan wartawan surat kabar di Kairo, Al-Masry Al-Youm, mengajak rakyat Mesir agar menyambut baik Jenderal el Sisi sebagai Presiden di negara tersebut.

Sumber : christiantoday.com
Halaman :
1

Ikuti Kami