‘Alkitab’ Jadi Rahasia Pernikahan Bahagia Mantan Presiden Amerika Ini
Sumber: fineartamerica.com

Marriage / 3 August 2016

Kalangan Sendiri

‘Alkitab’ Jadi Rahasia Pernikahan Bahagia Mantan Presiden Amerika Ini

Lori Official Writer
14420

Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Jimmy Carter kepada Oprah Winfrey dalam sebuah program televisi berjudul Supersoul menjabarkan tentang rahasia pernikahannya bersama sang istri Eleanor Rosalynn Carter yang telah memasuki usia pernikahan yang ke-70 tahun. Wow, tentu saja tak semua pasangan menikah mampu mencapai usia pernikahan selama itu! Jadi, apa rahasia pernikahan bahagia Jimmy dan Rosalinn? Yuk, intip beberapa penuturan Jimmy di bawah ini.

Pertemuan Jimmy dan Rosalinn seperti sebuah takdir

Jimmy menuturkan tahun-tahun pertama pernikahan mereka. Seperti telah ditakdirkan, Jimmy Carter jatuh cinta kepada calon istrinya di suatu malam justru ketika dia hendak berkencan dengan seorang ratu kecantikan Georgia Barat. Sayangnya, Ratu Kecantikan itu malah meninggalkan Jimmy tanpa kencan makan malam. Malam itu, akhirnya Carter pergi berkeliling di sekitar kota dan berhenti di sebuah Gereja Methodist dimana Rosalyn Smith duduk tepat di tangga gereja. Dia pun segera mengajak Rosalyn menonton film yang dengan senang hati di'iya'kan Rosalyn.

Jimmy dan Rosalynn menikah di usia muda 

Ketika ibu Jimmy bertanya apa yang telah terjadi di malam itu, ia segera mengatakan bahwa dia baru saja bertemu dengan seseorang wanita cantik dan pemalu bernama Rosalynn Smith, dan dia akan menikahinya. Sesuai dengan kata-katanya, beberapa bulan setelah itu, Jimmy mulai memikirkan hal itu.

Sayangnya, Jimmy sempat ditolak beberapa kali oleh Rosalynn. Namun dia tidak menyerah hingga pada akhirnya Rosalynn menerima Jimmy sebagai calon suaminya.

Saat pernikahan yang berlangsung 7 Juli 1946 itu, calon presiden muda ini masih berusia 21 tahun sementara Rosalynn saat itu masih berusia 18 tahun. Jimmy ketika itu masih baru lulus dari Annapolis Naval Academy dan Rosalynn adalah pekerja salon yang sangat cerdas. Setelah pernikahan itu, cinta diantara pasangan muda ini semakin kuat.

Jimmy mengakui bahwa Rosalynn adalah pasangan yang tepat

Sebagai politikus yang sibuk dengan hal-hal besar di luar sana mungkin menjadi ujian terberat dalam hubungan. Namun, bagi pasangan ini hal itu bukanlah perkara besar. Sebab Rosalynn justru hadir sebagai pendukung ketika Jimmy maju sebagai calon Gubernur Georgia pada tahun 1970.

“Dia adalah orang yang tepat. Itu hal pertama. Dan kemudian, kami memutuskan cukup dini dalam hidup kami untuk saling memberikan ruang bagi satu sama lain. Rosalynn memiliki ide sendiri, ambisi sendiri, tujuan sendiri dalam hidup, yang, dalam beberapa hal, sangat berbeda dengan saya. Saya membiarkan dia melakukan bagiannya; dia membiarkan saya melakukan bagian saya,” ucap Jimmy.

Menyelesaikan masalah dengan membaca Alkitab

Salah satu rahasia pernikahan langgeng yang dimiliki Jimmy dan Rosalynn adalah kebiasaan baik yang mereka pupuk dalam hal menyelesaikan masalah. Biasanya pasangan ini akan terbuka satu sama lain dan berusaha menyelesaikan segala persoalan yang timbul sebelum beranjak tidur di malam hari. “Kami mencoba menyelesaikan perbedaan yang tak terelakkan dan cukup sering kami lakukan sebelum tidur di malam hari. Dan saya pikir membaca Alkitab di malam hari sangat membantu masalah ini,” ucap Jimmy.

Merawat hubungan dengan romantisme

Selain memiliki kebebasan melakukan urusan mereka masing-masing, mereka juga terus berusaha merawat hubungan itu dengan melakukan hal-hal romantis. “Kami mencoba menemukan semua hal yang kami ingin lakukan bersama,” terang Jimmy. Berdansa adalah salah satu hal romantis yang sepertinya mereka lakukan bahkan hingga saat ini. Cinta sejati mereka yang begitu indah menjadi bukti bahwa ini benar-benar memberi harapan dan inspirasi bagi generasi muda agar bermimpi memiliki cinta abadi seperti itu.

Saling bergandengan tangan

Mungkin sebagian besar pasangan menikah tidak menyadarinya. Namun, bagi Jimmy dan Rosalynn bergandengan tangan kemanapun sangat penting untuk dilakukan. Bahkan hingga saat ini, di usia yang sudah beranjak renta, pasangan ini masih sering terlihat saling bergandengan tangan.

Di jaman ini, kita akan sangat sangat jarang menemukan pernikahan yang bisa bertahan hingga 20 tahun apalagi 70 tahun! Namun, Jimmy dan Rosalynn Carter telah membuktikan kepada kita bahwa dengan menjalani kehidupan bersama-sama dengan cara yang sederhana dan bijaksana, setiap suami dan istri bisa menjaga percikan api cinta dalam pernikahan mereka. 

Sumber : Huffingtonpost.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami