Justin Bieber Akui Sulitnya Menjaga Hubungannya Dengan Tuhan
Sumber: www.hotnewhiphop.com

Entertainment / 21 July 2016

Kalangan Sendiri

Justin Bieber Akui Sulitnya Menjaga Hubungannya Dengan Tuhan

Mega Permata Official Writer
8766

Justin Bieber mengakui bahwa mempertahankan hubungannya dengan Juru Selamat Yesus Kristus sangatlah sulit, saat menulis sesuatu tentang kasihnya kepada Tuhan di media sosial, seperti dilansir oleh Christianspost.com

“Saya tidak selalu merasakan kehadiran Tuhan, saya merasa itu mungkin gangguan manusia atau mungkin aku membiarkan kebohongan (menghalangi) saya untuk menerimanya. Terlepas itu tidak membuat saya untuk berhenti mencari,” Bieber memposting dalam akun instagramnya. “Meskipun frustasi saya diingatkan bahwa hubungan perlu usaha, bahkan dengan Tuhan!” 

Bintang pop asal Kanada, 22 tahun, sedang menjalankan konser “Purpose” yang ia tujukan sebagai mempermuliakan Tuhan. “Saya sangat senang Tuhan mampu menggerakkan bahkan ketika orang-orang tidak bisa melihatnya. Saya satu-satunya di atas panggung tapi saya bukan apa-apa tanpa cahaya sinar yang menerangi,” tulis Bieber dalam akun instagramnya.

“Saya seorang sedang-sedang saja, orang biasa yang tidak layak menerima pujian. Saya percaya itu harusnya untuk Tuhan,” Bieber juga menambahkan, “Terimakasih Tuhan atas kebaikan-Mu saat kita sangat membutuhkan-Mu.”

Pada awal tahun ini, Bieber mengatakan kepada fans bahwa tidak ada manusia yang harus diidolakan atau disembah. “Saya hanya ingin orang tahu manusia tidak dimaksudkan untuk disembah. Begitu manusia disembah, itu berbahaya,” katanya kepada Mirror. Bieber juga mengaku takut ketika orang-orang setia kepada dirinya, sementara dia bukanlah Tuhan.

“Saya benar-benar menyarankan kepada orang-orang untuk tidak menaruh kepercayaan/iman kepada saya. Karena saya pasti akan mengecewakan Anda setiap waktu. Ya ini sangat mengerikan. Tapi saya mau mereka tahu bahwa saya tidak akan mampu menyelesaikan persoalan mereka. Saya tidak memiliki kekuatan besar itu,” jelas Bieber, seperti dikutip Christianpost.

Sumber : Christian Post/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami