Wah, Dua Bank Ini Saling Adu Bunga KPR

Finance / 26 April 2016

Kalangan Sendiri

Wah, Dua Bank Ini Saling Adu Bunga KPR

daniel.tanamal Official Writer
2692
Dua bank di Indonesia, saat ini tengah berlomba mendongkrak kinerja kredit pemilikan rumah (KPR), meski di tengah perlambatan kredit. Strategi andalan bank adalah menebar bunga kredit promosi satu digit. Bank Mandiri saat ini berhasrat memperbesar ekspansi di pasar kredit hunian dengan meluncurkan program bunga tetap (fixed) 8,5% selama lima tahun. Bank Mandiri juga bakal menggelar pameran properti di sejumlah wilayah di Tanah Air.


Menurut Senior Vice President Consumer Loans Bank Mandiri Harry Gale, program KPR berbunga rendah bertujuan mendongkrak minat beli konsumen. “Hal ini juga respon terhadap dorongan regulator agar perbankan menurunkan suku bunga kredit,” tutur Harry, Senin, (25/3). Agar laris, program KPR bunga rendah akan disodorkan lewar pameran di sejumlah kota besar, seperti Surabaya, Bandung, dan Jakarta. Asal tahu saja, Bank Mandiri telah memangkas suku bunga KPR untuk nasabah lama sebesar 25 basis poin (bps). Sebagai perbandingan, tingkat suku bunga dasar kredit (SBDK) KPR sebesar 10,75% per Maret 2016, dibandingkan 11,00% per Februari 2016.

Menurunkan bunga kredit juga menjadi strategi Bank Tabungan Negara (BTN). Bank spesialis kredit rumah ini akan memangkas suku bunga kredit pada Oktober 2016. BTN telah menurunkan suku bunga KPR sebanyak dua kali sejak awal tahun. Yakni, sebesar 50 pada Februari dan 25 bps per 1 April 2016. ??BTN sudah menurunkan 75 bps hingga April. Kami akan lakukan penurunan secara bertahap dengan menyesuaikan penurunan suku bunga deposito,” jelas Maryono,

Direktur Utama BTN. Penurunan bunga kredit sejalan dengan target penyaluran kredit sebanyak 570.000 unit dalam program sejuta rumah pada tahun 2016. Selain bunga rendah, BTN juga menjajaki kerjasama strategis dengan Perumnas. ??Kemungkinan Perumnas akan dijadikan sebagai holding perumahan sehingga BTN sebagai bank pembiayaan perumahan dapat memenuhi kebutuhan dari sisi suplai maupun permintaan,” tambah Maryono.

Di kuartal I, BTN telah merealisasikan kredit terhadap 58.712 unit rumah, terdiri dari rumah subsidi 44.449 unit dan non subsidi 14.263 unit.

Sumber : Kontan
Halaman :
1

Ikuti Kami