Gunung Pancar, Pilihan Camping Seru di Akhir Pekan
Sumber: http://jakartavwcampervan.com

Travel / 5 October 2015

Kalangan Sendiri

Gunung Pancar, Pilihan Camping Seru di Akhir Pekan

Lori Official Writer
37504

Sentul kini mulai populer di mata para pecinta alam sebagai tujuan wisata karena menyuguhkan beragam wahana wisata bertema alam yang indah dan menyenangkan, mulai dari wahana anak-anak, olahraga ekstrim, pemandian air panas hingga camping ala anak gunung.

Salah satu wisata yang saat ini mulai digandrungi para keluarga pecinta alam adalah hutan gunung pancar. Tempat yang satu ini menjadi pilihan untuk mencari ketenangan di luar kesibukan sehari-hari, khususnya di akhir pekan. Pohon-pohon pinus yang menjulang tinggi di sekelilingnya menjadi daya tarik gunung pancar sekaligus menjadi tempat piknik dan berkemah yang menarik.

Wisata alam gunung pancar memiliki delapan area berkemah yang luasnya mencapai 640 hektar. Pengunjung bisa memilih sendiri area kemah sesuai dengan selera dan harga yang telah ditentukan. Yang tak kalah menyenangkan dari wisata ini adalah para pengunjung diberi kekebasan untuk memilih menyewa tenda atau kemah atau membawa perlengkapan kemah sendiri.

Bagi mereka yang membawa rombongan, pengelola taman bahkan memberikan jasa penyediaan kemah yang disebut Glamourous Camping (Glamping) yang merupakan kemah berukuran besar untuk rombongan. Di sekitar Glamping disediakan fasilitas seperti ruang pertemuan dan toilet permanen.    

Jangan heran bila lokasi ini juga digunakan untuk aktivitas olahraga outbound, tracking mengitari hutan dengan sepeda dan berendam air panas di sekitarnya. Udaranya yang segar dan pemandangan yang hijau akan membuat pengunjung betah berkemah.

Berikut beberapa tips camping yang aman:

1. Bawa tenda yang sesuai dengan kapasitas anggota yang ada seperti tenda untuk 2 orang, 4 orang, 6 orang dan sebagainya.

2. Bawa matras tenda untuk menghindari kelembaban lantai tenda dan memberi rasa nyaman saat tidur.

3. Sediakan sleeping bag/kantung tidur sebagai pengganti selimut untuk menghindari rasa dingin yang semakin menusuk saat menjelang subuh. Pilih sleeping bag yang memiliki kualitas yang baik dan nyaman digunakan.

4. Bawa peralatan memasak yang lengkap, seperti aluminium foil untuk memanggang makanan, beras, bahan mentah dan perabot memasak lainnya.

5. Pastikan memilih lokasi camping dengan tekstur tanah yang kering dan rata. Selain itu pastikan pula lokasi camping terhindar dari gangguan binatang buas.

6. Bawa obat-obatan seperlunya untuk berjaga-jaga apabila diantara anggota camping tiba-tiba masuk angin atau digigit serangga.

Anda belum pernah camping dan berkeinginan untuk menikmati wisata alam yang satu ini? Rencanakan liburan Anda dan persiapkan berbagai perlengkapan yang dibutuhkan di atas.


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik DI SINI.

Sumber : jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami