3 Cara Ampuh Tetap Sehat selama Bekerja
Sumber: Sheknows.com

Career / 6 July 2015

Kalangan Sendiri

3 Cara Ampuh Tetap Sehat selama Bekerja

daniel.tanamal Official Writer
3105
<!--[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false IN X-NONE X-NONE MicrosoftInternetExplorer4 </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 10]> <style> /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-tstyle-rowband-size:0; mso-tstyle-colband-size:0; mso-style-noshow:yes; mso-style-priority:99; mso-style-qformat:yes; mso-style-parent:""; mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt; mso-para-margin-top:0cm; mso-para-margin-right:0cm; mso-para-margin-bottom:10.0pt; mso-para-margin-left:0cm; line-height:115%; mso-pagination:widow-orphan; font-size:11.0pt; font-family:"Calibri","sans-serif"; mso-ascii-font-family:Calibri; mso-ascii-theme-font:minor-latin; mso-hansi-font-family:Calibri; mso-hansi-theme-font:minor-latin; mso-fareast-language:EN-US;} </style>

Produktivitas kita didalam dunia kerja sangat bergantung juga pada kesehatan. Faktanya saat ini banyak pekerja yang terlalu keras bekerja dan tidak peduli pada kesehatan diri sendiri. Berbagai kebiasaan-kebiasaan buruk kerap dilakukan seperti, duduk terlalu lama di depan komputer atau ngemil di meja kerja yang sering menimbulkan masalah.

Untuk itu, agar terhindar dari berbagai penyakit akibat kebiasaan kerja yang buruk berikut adalah beberapa cara mudah untuk tetap sehat selama bekerja.

Istirahat Sejenak

Jika Anda bekerja di depan komputer dan duduk berjam-jam, luangkan waktu sejenak untuk istirahat dan berdiri dari kursi. Anda bisa ke pantry membuat secangkir kopi atau teh atau bisa juga ke toilet. Istirahat sejenak ini akan menyegarkan mata Anda dan meminimalisir kemungkinan tubuh anda mengalami postur tubuh buruk akibat terlalu lama duduk.

Jangan Ngemil Makanan Tak Sehat

Ngemil makanan ringan saat bekerja memang tidak dilarang, tapi jangan terlalu banyak dan hindari mengonsumsi makanan ringan yang tidak sehat. Terlalu banyak mengonsumsi akan meningkatkan berat badan dan makan makanan ringan yang tidak sehat bisa mengganggu kesehata tubuh.

Cukup Minum

Anda harus tahu bahawa saat tubuh terlalu lama duduk ternyata membutuhkan lebih banyak air. Ditambah lagi jika Anda bekerja di ruangan berpendingin ruangan. Minum air putih yang cukup agar kinerja tubuh tetap terjaga dan baik untuk kesehatan ginjal.

 




Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami