Jet Lag Rusak Liburan? Say ‘No’ Dengan Langkah Ini
Sumber: Herworld.co.id

Travel / 22 May 2015

Kalangan Sendiri

Jet Lag Rusak Liburan? Say ‘No’ Dengan Langkah Ini

Lori Official Writer
4593
Jet Lag dalam Wikipedia disebut juga dengan mabuk pasca terbang. Secara medis disebut desinkronosis, yaitu kondisi fisiologis yang terjadi akibat gangguan terhadap ritme sirkadian (jam biologis) tubuh. Dalam artian, jet lag adalah sindrom zona waktu dimana terjadi ketidaksesuaian antara waktu asal dengan waktu di tempat tujuan Anda. Semakin jauh jaraknya, maka akan semakin dahsyat efek kemabukannya.    

Bagaimana mungkin Anda bisa menikmati perjalanan melancong jika setiba di wisata tujuan saja Anda sudah mengalami gangguan kesehatan yang satu ini? Nah, agar liburan Anda tak rusak karena masalah ini, Anda wajib mengikuti langkah pencegahan jet lag berikut, seperti dilansir Abcnews.go.com.

Langkah I : Sebelum Berangkat

  • Jaga kesehatan : Memperhatikan pola makan, waktu tidur dan berolahraga ringan menjelang liburan merupakan langkah yang sangat penting untuk dilakukan. Semakin sehat kondisi tubuh Anda, maka akan semakin kecil kemungkinan untuk mengalami jet lag.

  • Ubah jam tidur : Beberapa orang berpengalaman mengatakan bahwa mengubah jam tidur secara bertahap dalam minggu-minggu sebelum terbang adalah langkah yang ampuh untuk mengubah pola tidur yang mengikuti waktu di tempat tujuan. Jika menuju ke wilayah bagian Timur, cobalah untuk tidur satu jam lebih awal setiap malam selama beberapa hari. Sebaliknya, jika menuju wilayah Barat, cobalah tidur satu jam lebih lama.

  • Bawa Bantal : Anda tentu tidak bisa membawa kasur Anda, tetapi setidaknya masih bisa membawa bantal. Sediakan bantal kecil yang siap melindungi leher Anda dari keram selama tidur di kursi pesawat.

  • Sediakan musik penghantar tidur : Anda bisa menyiapkan earphone yang berguna untuk membantu Anda tidur lelap selama dalam penerbangan. Selain itu, Anda juga bisa membawa headphone atau masker penutup wajah untuk membuat Anda lebih nyenyak tidur di pesawat.

  • Persiapkan barang dengan baik : Salah satu penyebab jet lag adalah stress. Kondisi ini bisa saja terjadi ketika Anda mengemas barang tergesa-gesa. Banyak hal yang terlupakan menyebabkan stress dan kecemasan berlebihan bagi para pelancong.

Langkah II : Selama penerbangan    

  • Atur jam Anda : Putar waktu di jam Anda sesuai dengan waktu di tempat tujuan. Hal ini sangat baik dilakukan untuk mengingatkan Anda tentu jam tidur yang Anda harus lakukan.

  • Perhatikan makanan Anda : Jangan pernah berpikir bahwa waktu liburan adalah waktu dimana Anda bisa makan apapun yang Anda mau. Agar tidak mengalami jet lag, hindari makan secara berlebihan, hindari alkohol dan kopi.

  • Minum banyak air: Air adalah kunci terpenting menhindari jet lag, karena sangat baik untuk mencegah dehidrasi. Oleh karena itu, cobalah untuk minum banyak air selama perjalanan.

  • Cobalah untuk tidur: pakailah headphone atau penyumbat telinga untuk sejenak menyisihkan waktu tidur di pesawat terutama jika Anda tiba di pagi hari (yang seringnya terjadi saat melakukan penerbangan dari Amerika ke Eropa).

Langkah III : Setiba di tempat tujuan

  • Berjemur sinar matahari : Setiba di tempat tujuan, usahakan untuk mengambil waktu untuk berjemur sesaat di tempat yang terpapar sinar matahari . Hal ini membantu tubuh untuk menyesuaikan diri dengan cepat.

  • Pertahankan jumlah jam tidur: Setiba di tempat tujuan, usahakan untuk tidur normal. Bila Anda tiba sebelum pukul 12.00, cobalah tetap terjaga, menahan diri untuk tidak tergoda tidur siang. Hal ini menjadi langkah yang bisa dilakukan untuk mencegah perubahan jam tidur di zona waktu yang dituju.

Sebagai catatan, jika Anda punya waktu luang sebelum melakukan kegiatan fisik atau liburan yang membutuhkan lebih banyak energi, maka sisihkanlah waktu sehari untuk istirahat demi mengembalikan kembali jam biologis tubuh. Atau lakukan jalan kaki ringan di sekitaran tempat tujuan.

Sumber : Abcnews.go.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami