Raup Dolar Lewat Bisnis Aplikasi Android
Sumber: Tech.dbagus.com

Entrepreneurship / 18 May 2015

Kalangan Sendiri

Raup Dolar Lewat Bisnis Aplikasi Android

Lori Official Writer
14275
Membangun bisnis yang sukses memang sulit, namun ketika Anda tanggap dengan peluang yang ada maka Anda pun bisa membuka pintu kesuksesan. Seperti contoh, bisnis aplikasi android. Kebutuhan akan teknologi saat ini bisa Anda manfaatkan untuk meraup dolar yang Anda tak pernah bayangkan sebelumnya (baca juga artikel ini Bisnis App, Kilau Keuntungan Dari Android Hingga iOS)

Dalam bisnis ini, Anda akan sangat mudah meraup dolar apabila aplikasi yang Anda buat digemari dan dibutuhkan oleh banyak orang. Bagaimanapun konsumen akan mengeluarkan uang untuk membayar aplikasi yang Anda buat ketika aplikasi tersebut dirasa memiliki kegunaan dan bernilai.

Berikut beberapa aplikasi android yang bisa Anda jadikan sebagai peluang berbisnis, seperti:

1. Aplikasi Berbayar

User membayar terlebih dahulu untuk dapat menginstall dan memperoleh manfaat dari aplikasi tertentu. Anda akan mendapatkan keuntungan dari perhitungan setiap downloadnya. Dalam artian, setiap download berarti pemasukan untuk Anda. Sayangnya, untuk aplikasi berbayar jumlah downloadnya sangat terbatas dan hanya diperuntukkan bagi aplikasi berbayar yang memiliki basis user yang cukup besar seperti BBM atau Whatsapp.

2. Aplikasi Premium

Aplikasi tipe ini umumnya disediakan secara gratis namun terbatas. Misalnya, ketika Anda membuat aplikasi game, awalnya akan disediakan secara gratis, namun untuk level yang lebih tinggi akan dipatok harga kepada para penggunanya. Sama seperti aplikasi berbayar, Anda akan mendapatkan keuntungan dari setiap downloadnya. Karena banyak diantara kita yang suka dengan label ‘gratis’ maka download aplikasi tipe ini akan jauh dibanding aplikasi berbayar.

3. Aplikasi In-App Purchase

Aplikasi yang satu ini disediakan secara gratis untuk diinstall. Anda akan meraup penghasilan dari penjualan item penting yang ada dalam konteks aplikasi. Contohnya adalah aplikasi seperti game Texas HoldEm Poker buatan Zynga. Anda hanya perlu menjual chip poker yang diperlukan para pengguna dengan uang. Semakin tinggi jumlah download aplikasi Anda maka semakin besar pendapatkan yang Anda peroleh. Tetapi tipe aplikasi ini akan sedikit lebih rumit karena Anda dituntut juga untuk mengembangkan konteks aplikasi yang akan Anda jual.

4. Aplikasi Gratis Berbasis Iklan

Tipe yang satu ini biasanya banyak dilakukan oleh pemgembang aplikasi bertaraf kecil. Aplikasi yang Anda buat dimanfaatkan secara gratis oleh pengguna. Dan Anda akan mendapat pemasukan dari iklan yang di klik oleh user. Jika aplikasinya bagus, jumlah downloadnya tentunya akan tinggi. Namun Anda akan dituntut untuk bersabar karena tentunya banyak pengguna akan menghindari iklan sehingga berdampak pada minimnya jumlah download.

5. Aplikasi Hibrida

Aplikasi hibrida terbilang unik karena tipe yang satu ini adalah kombinasi dari aplikasi berbayar, premium, in-app purchase dan gratis. Biasanya aplikasi ini akan disediakan secara berbayar dan gratis. Versi gratis akan disediakan secara terbatas dan disisipi dengan ikan yang menjual konten aplikasi. Jika Anda menjalankan tipe ini, maka Anda bisa meraup pengguna yang lebih banyak. Sedang pemasukannya akan didapat dari pengguna setia yang konsisten meng-up-grade aplikasi gratisnya ke bersi berbayar. Namun Anda harus siap sedia mengeluarkan biaya yang lebih besar untuk menjalankan bisnis aplikasi hibrida ini karena tergolong lebih rumit dan butuh banyak waktu.

Sukses itu sesederhana memanfaatkan dan mengembangkan keahlian teknologi Anda untuk meraup dolar. Bisnis aplikasi android mungkin adalah salah satu jawabannya. Selamat mencoba!

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami