Anak-anak Di Suriah Ikut Dalam Kekerasan Perang

Nasional / 9 June 2013

Kalangan Sendiri

Anak-anak Di Suriah Ikut Dalam Kekerasan Perang

daniel.tanamal Official Writer
5880

Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) menyampaikan keprihatinannya terhadap banyaknya anak-anak yang diikutsertakan dalam kekerasan perang di Suriah. Keprihatinan itu disampaikan melalui laporan yang berisi bukti-bukti pendukung dimana anak-anak semakin terancam jiwanya.

Beberapa fakta tersebut memuat mengenai anak-anak yang dijadikan sandera, dipaksa untuk menyaksikan penyiksaan dan bahkan ikut serta dalam pemenggalan. Laporan PBB itu mencatat 17 dugaan kasus pembantaian antara Januari sampai Mei tahun ini. Selain itu, sejumlah anak-anak lain tewas karena ikut perang.

Dalam salah satu insiden serangan pasukan pemerintah di Sanamein, Deraa tanggal 10 April lalu, laporan menyebutkan bahwa "anak-anak dipaksa menyaksikan penyiksaan atau pembunuhan orang tua mereka".

Selain itu pada insiden lain April lalu, di Rastan, Homs, penjaga pos pemeriksaan "mengancam akan menembak dua anak perempuan berusia tujuh dan sembilan tahun yang menangis saat ayah mereka diinterogasi".

Hingga saat ini komisi penyelidik PBB sejauh ini dilarang untuk masuk ke Suriah dan hanya mendapatkan laporan dari kesaksian warga dan tenaga medis di negara itu.

 

 


Sumber : Tribunnews | BBC
Halaman :
1

Ikuti Kami