Penyaluran BLSM Tidak Merata Mengundang Protes Dari Masyarakat
Sumber: tribunnews.com

Nasional / 26 June 2013

Kalangan Sendiri

Penyaluran BLSM Tidak Merata Mengundang Protes Dari Masyarakat

Lori Official Writer
3205

Penyaluran bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) mendapat protes di berbagai provinsi. Masyarakat protes akibat tidak terdata sebagai penerima kompensasi dari kenaikan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi ini.

Seperti yang terjadi di Padang, Sumatera Selatan, Selasa (25/6) kemarin, puluhan warga Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, protes di halaman kantor kelurahan sebab tidak terdata sebagai penerima BLSM. Gusnawati, seorang warga mengatakan, “Kami hanya menuntut bagian kami. Tahun sebelumnya kami menerima BLT, tetapi mengapa tahun ini tidak dapat tanpa ada alasan yang jelas dari pihak kelurahan,” seperti dilansir Antaranews.com, Selasa(25/6).

Di Lebak, Banten, ratusan warga miskin tidak menerima BLSM lataran tidak terdata pada kartu jaminan sosial tahun 2011. Aswani, seorang relawan sosial di Lebak mengatakan, “Kami menilai pembagian BLSM tidak akurat karena pemerintah menggunakan data kartu perlindungan sosial (KPS) 2011.”

Sementara dari Jayapura, Papua dilaporkan bahwa  pemerintah belum menyalurkan BLSM kepada masyarakat lataran tengah dalam proses pendataan secara maksimal. Pemerintah setempat menyatakan agar BLSM ini diberikan tepat kepada masyarakat miskin dan yang layak menerimanya.

Berbagai kendala ini sudah diprediksi akan terjadi sejak awal. Namun pemerintah tetap saja melakukan kesalahan yang senasib dengan penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) di waktu lalu. Alhasil program ini dihujani aksi protes, timbulnya kesenjangan sosial masyarakat serta alokasi dana yang salah sasaran.

Oleh sebab itu, kiranya masyarakat menyadari bahwa BLSM ini bukanlah jalan keluar yang tepat untuk menolong masyarakat miskin atas kenaikan BBM.   


Baca Juga:

Rehabilitasi Gratis Disediakan Bagi Pecandu Narkoba

Jokowi Batalkan Kenaikan Tarif TransJakarta

Dampak BBM Naik, Tarif Angkutan Naik 15-30 Persen

Hari Ini, Cristiano Ronaldo dan Presiden SBY Tanam Mangrove

Hati-hati Pengaruh Dari Televisi!

Sumber : Antaranews.com | Jawaban.com | lori
Halaman :
1

Ikuti Kami