Apa yang Yesus Kehendaki?
Sumber: blogspot.com

Kata Alkitab / 16 September 2014

Kalangan Sendiri

Apa yang Yesus Kehendaki?

Lois Official Writer
6523

Kehendak Tuhan di dalam hidup kita sama seperti kehendak orangtua di dalam hidup kita. Orangtua kita sendiri ingin kita bahagia, sehat, merasakan kesuksesan, hidup dalam kedamaian, dan punya masa depan yang cerah. Tuhan dan orangtua adalah oknum yang menginginkan yang terbaik untuk kita. Namun sebenarnya, apa yang sesungguhnya yang Tuhan kehendaki di dalam hidup kita lebih lagi?

Menjadi Kuat ([kitab]iitim2:1-2[/kitab])

Tuhan ingin agar kita menjadi kuat dalam menghadapi berbagai gelombang kehidupan sehingga kita tidak lari dari Tuhan dan akhirnya jatuh dalam dosa. Kita harus punya keyakinan bahwa kita tidak akan ditinggalkan Tuhan dalam keadaan apapun. Sebab itu, orang percaya harus kuat dan jangan gampang putus asa.

Menguasai Diri dan Jadi Tenang ([kitab]ipetr4:7[/kitab])

Orang yang dapat menguasai diri, pasti merupakan orang yang tenang. Tetapi orang yang tak dapat menguasai dirinya sendiri, pasti tidak pernah tenang. Bahkan Amsal katakan bahwa orang yang dapat menguasai dirinya melebihi orang yang merebut kota.

Sempurna Seperti Bapa

Karena Bapa sebagai pencipta kita adalah sempurna, maka kita sebagai ciptaan-Nya pun harus sempurna. Melalui Yesus dan darah-Nya yang menyucikan kita, Firman Tuhan yang menuntun kita, dan Roh Kudus yang membawa kita kepada kebenaran, kita dapat menjadi sempurna. Pertanyaannya adalah maukah kita mengikuti semua itu?

Hidup dalam Roh ([kitab]galat5:15-16[/kitab])

Kita perlu hidup dalam Roh Kudus karena Roh Kudus adalah Roh Allah yang menuntun, membimbing, dan menolong kita di saat kesesakan sehingga kita mampu menghadapi pergumulan-pergumulan yang ada.

Menjadi pribadi yang seperti gambaran yang telah Dia buat adalah goal utama kita. Tuhan pun memberikan penuntun yang dapat menolong kita menggapai goal tersebut. Pertanyaannya adalah apakah kita bersedia dibentuk dan melakukan apa yang Yesus kehendaki dalam hidup kita?

 

Anda juga perlu baca yang ini :

5 Cara Ajari Anak Minta Maaf

Yang Perlu Diperhatikan Suami Istri Saat Minta Maaf

Tidur Pakai Bra, 4 Hal Bahaya Ini Perlu Diperhatikan

4 Makanan yang Menyehatkan Payudara

Chord Lagu : Kuasa Darah-MU

Sumber : buku mujizat setiap hari by lois ho/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami