Radamel Falcao Mungkin Tampil Di Piala Dunia 2014

Nasional / 4 March 2014

Kalangan Sendiri

Radamel Falcao Mungkin Tampil Di Piala Dunia 2014

daniel.tanamal Official Writer
2050

Setelah sempat divonis tidak bisa tampil di Piala Dunia 2014, striker Kolombia yang kini bermain bagi klub Perancis AS Monaco, Radamel Falcao kemungkinan besar dapat tampil di turnamen akbar empat tahunan itu.

Kemungkinan ini disampaikan arsitek Monaco, Claudio Ranieri dan juga sang dokter Jose Carlos Noronha. “Selama perawatan, dia telah melakukannya dengan baik, dan selalu bekerja keras untuk bisa melawan penyakitnya. Lututnya menunjukkan perkembangan positif. Saya yakin dia bisa bermain untuk Piala Dunia,” kata Ranieri, dilansir Daily Mail, Senin (24/2).

Dr Noronha yang memeriksa kondisi Falcao juga memastikan bahwa mantan pemain Atletico Madrid itu masih memiliki kesempatan tampil di Piala Dunia yang akan dihelat lima bulan lagi. Falcao sendiri sudah menjalani operasi lutut dan semuanya berjalan dengan lancar. Jadi, kesempatan Falcao tampil di Piala Dunia masih terbuka lebar.

“Bukan tidak mungkin Falcao bisa tampil di Piala Dunia 2014. Semuanya tergantung beberapa faktor seperti operasi dan fisioterapi yang dijalani Falcao,”papar Dr Jose seperti dilansir Soccerway, Minggu (26/1).

Seperti diketahui bahwa Falcao mendapat cedera parah setelah pemain berjuluk El Tigre itu menerima tekel keras dari Soner Ertek pemain Monts D’Or Azergues pada Januari lalu.

Kolombia nantinya di Piala Dunia Brasil akan satu grup dengan , Pantai Gading, dan Jepang di Grup C. Kehadiran Falcao memang menjadi harapan tersendiri bagi publik Kolombia.
 

 


Sumber : Okezone
Halaman :
1

Ikuti Kami