Inilah Ucapan Idul Fitri Paus dan Obama Bagi Umat Muslim
Sumber: Jawaban.com

Nasional / 29 July 2014

Kalangan Sendiri

Inilah Ucapan Idul Fitri Paus dan Obama Bagi Umat Muslim

Lori Official Writer
2936

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, secara terbuka Paus Fransiskus menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada seluruh umat Muslim di dunia. Hal serupa juga dilakukannya tahun ini sebagai sikap menghargai dan menjalin hubungan baik dengan seluruh umat Muslim.

 

Dalam ucapan yang ditulis secara pribadi itu, Paus menyampaikan pesan agar setiap orang mencintai orang lain dengan sepenuh hati. Selain itu, ia juga menyampaikan kepeduliannya agar umat Muslim dan Kristen bersama-sama menjaga sikap saling menghormati lewat pendidikan. Tindakan ini merupakan bentuk teladan yang telah dilakukan oleh Santa Fransiskus-orang suci yang dikenal dalam keyakinan Katolik.

 

Tradisi mengucapkan selamat Idul Fitri ini sebenarnya sudah ada sejak 1967, yang biasanya akan disampaikan oleh Dewan Kepausan untuk Dialog Antaragama. Namun setelah kepemimpinan Paus Yohanes Paulus II, ucapan itu kemudian disampaikan secara personal.

 

Tak hanya Vatikan, Presiden Amerika Serikat Barrack Obama pun melakukan tindakan serupa. Ia mengucapkan selamat Idul Fitri kepada seluruh umat Mulism di Amerika dan seluruh dunia. “Umat Islam seluruh Amerika Serikat dan seluruh dunia yang merayakan Idul Fitri, Michelle dan saya menyampaikan salam hangat kami kepada mereka dan keluarga,” kata Obama dalam pernyataannya seperti dilansir Ibnlive.in.com, 28 Juli, 2014.

 

Obama mengaku hormat dengan keberadaan umat Muslim di Amerika yang telah banyak memberi kontribusi bagi pembangunan negara dan demokrasi. Maka dari itu, katanya, setiap orang berdiri bersama-sama di seluruh dunia untuk melindungi dan menjamin hak mendapatkan kesejahteraan.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Lebaran 2014, Open House Terakhir SBY di Istana Negara

Inilah Alasan Olahraga Sehatkan Hubungan Intim

 

Eka Budianta, Ungkapkan Kecintaan Akan Ciptaan Tuhan Lewat Tulisan

 

Amandel Turunkan Kualitas Kecerdasan Anak

 

Umat Muslim dan Kristen Palestina Rayakan Idul Fitri di Gereja


Sumber : Tempo.co/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami