Menko Kesra Bagikan Ayat Alkitab Habakuk 2:14

Nasional / 18 May 2012

Kalangan Sendiri

Menko Kesra Bagikan Ayat Alkitab Habakuk 2:14

Lois Official Writer
7819

Sebagai pembukaan World Prayer Assembly (WPA) 2012 yang berlangsung di Gelora Bung Karno, Jakarta, maka WPA pun mendapat kehormatan didatangi oleh Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakya Indonesia (Menko Kesra), H. R. Agung Laksono.

Di dalam acara tersebut, Laksono mengajak seluruh umat untuk mengucap syukur kepada Tuhan. “Bagi saya, ini adalah sebuah kehormatan yang sangat luar biasa,” kata Laksono yang langsung disambut dengan tepuk tangan. “Kita dipandang baik dan dijadikan tempat untuk melakukan pertemuan oleh berbagai negara untuk melakukan doa bersama sedunia. Ini merupakan pertanda bahwa Indonesia dinilai sebagai negara yang harmonis,” tambahnya lagi yang juga disambut dengan tepuk tangan. Itulah anugerah Tuhan untuk Indonesia, katanya.

Menko Kesra yang lahir di Semarang, Jawa Tengah pada 23 Maret 1949 ini juga mengatakan bahwa hendaknya setiap warga negara asing yang datang pada acara ini dapat membawa hikmah ke negara mereka tentang keharmonisan di Indonesia. Memang tidak mudah menyelaraskan berbagai macam budaya dan latar belakang yang ada di Indonesia. Meskipun ada riak-riak kecil yang berlangsung di Indonesia akibat perbedaan tersebut, namun Laksono yakin itu hanyalah riak kecil di tengah luasnya samudera harmonis.

Karena itulah, Menko Kesra mengajak semua yang hadir maupun yang menyaksikan secara streaming untuk hidup dalam damai. Karena itu, toleransi haruslah menjadi prinsip utama di dalam hidup berbangsa, tidak boleh ada diskriminasi.

Dan akhirnya, Menko Kesra mengambil suatu ayat yaitu di dalam Habakuk 2:14 yang mengatakan, “Sebab bumi akan penuh dengan pengetahuan tentang kemuliaan Tuhan, seperti air yang menutupi dasar laut.” Ini mengandung pengertian bahwa melimpahnya air, bumi akan penuh dengan kemakmuran. Akan penuh dengan kemuliaan, dan kemuliaan itu akan ditunjukkan kepada seluruh umat manusia, jelasnya.

“Hadirin sekalian, WPA 2012 ini memfasilitasi pertumbuhan doa yang lebih besar bagi dunia agar shalom dan sejahtera Tuhan akan datang ke dunia ini. Dan WPA ini memfasilitasi gereja-gereja, dan memfasilitasi percepatan transformasi. Maka saya yakin, WPA 2012 memiliki dampak yang sangat baik bagi seluruh umat manusia di seluruh dunia. Keterlibatan berbagai hamba Tuhan di seluruh interdenominasi gereja yang terdapat di 100 negara, yang hadir dalam kegiatan ini, merupakan wujud kesatuan untuk bersatu untuk menopang dan melakukan persatuan di dalam pemerintah, mendoakan dunia dan termasuk Indonesia.” Jelas Agung Laksono lagi. Pada akhirnya Laksono mengatakan bahwa acara WPA ini dapat diterima dan dikabulkan oleh Tuhan. “Burung irian, burung cenderawasih. Cukup sekian dan terima kasih…” tutupnya yang diiringi oleh sambutan tepuk tangan para penonton.

Tuhan mendengar setiap orang yang bersungguh-sungguh mencari-Nya dan biarlah apa yang menjadi doa Menko Kesra dapat menjadi doa kita semua. Indonesia hidup dalam damai sejahtera yang seluas samudera dan biarlah riak-riak kecil itu hilang dari bumi pertiwi.

 

Baca Juga :

Aku Pergi Menangkap Ikan

Kiat Mengatasi Kekeringan Rohani Ala Jussar Badudu

Kopi Darat Mei 2012

Sumber : jawaban.com by lois horiyanti
Halaman :
1

Ikuti Kami