Gambar Mirip Bunda Maria Terlihat di Jendela Rumah Sakit

Internasional / 13 November 2012

Kalangan Sendiri

Gambar Mirip Bunda Maria Terlihat di Jendela Rumah Sakit

Budhi Marpaung Official Writer
6791

Malaysia kini sedang dihebohkan dengan adanya sebuah gambar menyerupai Bunda Maria di salah satu jendela sebuah rumah sakit swasta yang ada di negara tersebut.

Seperti dilansir yahoo Indonesia, gara-gara hal itu ratusan umat Katolik berkumpul dalam doa dan ibadah di luar gedung Sime Darby Medical Centre, di luar Kuala Lumpur, Minggu (11/11).

Puluhan umat Katolik masih berada di rumah sakit tersebut pada Minggu, menyalakan lilin, menyanyikan lagu pujian dan berdoa. Beberapa bus pariwisata berdatangan dan menambah kemacetan.

Tidak hanya yang tinggal di Malaysia, sejumlah orang dari Singapura datang ke Sime Darby Medical Centre untuk melihat gambar pada jendela di lantai tujuh yang mereka nyatakan sebagai sebuah keajaiban.

"Kami percaya Maria, Bunda Tuhan, memiliki pesan untuk kita, saat ia melihat ke bawah pada kita dan kemudian pada bendera Malaysia. Kita juga dapat melihat Yesus dan dia juga bergerak, mereka tidak statis," ujar Eunice Fernandez, yang tinggal di dekat tempat tersebut kepada AFP.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Sime Darby Medical Centre menanggapi apa yang terjadi di lingkungan kerja mereka itu.

Kejadian adanya gambar mirip sosok Bunda Maria maupun Tuhan Yesus bukanlah kali pertama terjadi di dunia. Oleh sebab itu, merespon peristiwa serupa yang ada maupun yang mungkin akan ada, kita selaku orang-orang percaya janganlah pernah mau menaruhkan iman kita kesana.

Alkitab mencatat bahwa iman timbul oleh karena pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus ([kitab]0Roma10:17[/kitab]). Satu lagi dituliskan di Alkitab bahwa berbahagialah orang mereka yang tidak melihat, namun percaya ([kitab]yohan20:29[/kitab]). Biarlah firman Tuhan ini yang kita pegang dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari !

Baca juga :

Kisah Nyata Suami-Istri yang Harus Kehilangan Anak Selamanya

Forum JC : Baksos dan Natal Forum JC di Panti Werdha Milenia 

Kopdar November 2012 (Persiapan Baksos)

Teaching, Rabu (7/11) : Ester, Sang Pahlawan

Chord Lagu, Jumat (9/11) : Pantang Mundur

Sumber : yahoo indonesia / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami