Kisah Cinta Seorang Penginjil Youtube

Internasional / 11 May 2012

Kalangan Sendiri

Kisah Cinta Seorang Penginjil Youtube

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
7354

Jefferson Bethke, penginjil muda yang menghebohkan dunia maya karena video testimoninya di Youtube yang berjudul “Why I Hate Religion, But Love Jesus” baru-baru ini memberitakan bahwa dia akan segera menikah dengan wanita yang sudah dua tahun menjadi kekasihnya. Kepada Christian Post, pasangan muda itu membagikan pandangan mereka tentang pernikahan, iman dan cinta.

Alyssa Joy Fenton (24) gadis yang akan segera menjadi istri Bethke (22) itu adalah teman satu kampus Bethke. Namun mereka belum terlalu saling mengenal sampai akhirnya ketika lulus dari perguruan tinggi Southern California, mereka bertemu lagi dalam sebuah acara pernikahan.

Sejak perkenalan itu, baik Fenton maupun Bethke saling mendoakan. Bahkan menurut Bethke, sejak kencan pertama dia sudah mengetahui bahwa Fenton akan menjadi istrinya. "Bahkan setelah kencan pertama kami, ibuku bertanya mengapa saya bercahaya, dan saya berkata, 'saya baru saja bertemu calon istri saya,'" ungkap Fenton kepada CP.

Baik Fenton maupun Betkhe percaya bahwa yang mempertemukan dan menyatukan mereka adalah Tuhan. “Tanpa Tuhan kami tidak akan bersama seperti ini, atau sekalipun kami bersama, hubungan kami akan biasa-biasa saja karena kami masing-masing akan terlalu egois,” ungkap Fenton.

“Alkitab mengajarkan bahwa kita mencintai karena Allah lebih dahulu mencintai kami. Tanpa Allah, saya tidak akan tahu bagaimana cara mengasihi, berkorban, menghormati. Disitulah letak persamaan kami, kami membangun hubungan kami dengan terlebih dulu mengasihi Tuhan,” ungkap Bethke.

Banyak pasangan muda yang fokus pada pasangannya dan cenderung mengabaikan Tuhan, namun hal itu justru kerap menimbulkan banyak kegagalan dalam hubungan. Sebaliknya, dengan meletakkan fokus utama kita pada Tuhan maka Tuhan akan memberikan peneguhan terhadap hubungan kita. Kisah cinta Fenton dan Betkhe membuktikan bahwa segala sesuatu yang dimulai besama Tuhan akan lebih bertahan lama serta indah pada waktu-Nya.

Sumber : christianpost/vina
Halaman :
1

Ikuti Kami