Hasil Lengkap Kualifikasi II Indonesia Open 2013
Sumber: olahraga.kompas.com

Nasional / 11 June 2013

Kalangan Sendiri

Hasil Lengkap Kualifikasi II Indonesia Open 2013

andreas rumata simanjuntak Official Writer
4747

Kualifikasi Indonesia Open 2013 untuk nomor ganda campuran dan tunggal putri bergulir Selasa (11/6) pagi tadi. Wakil Indonesia yang sukses melaju ke tahap berikutnya adalah Belaetrix Manuputi, dan Hera Desi  (tunggal puteri)  serta Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir, Markis Kido / Pia Zebadiah Bernadeth (ganda campuran).

Di nomor tunggal puteri, Belaetrix Manuputi berhasil mengalahkan pebulutangkis Korea Selatan Sung Ji Hyun dengan rubber set, 16-21 21-16 dan 21-19. Sementara itu Hera Desi lolos berkat Walk Over Ratchanok Intanon (Thailand) karena sedang sakit.

Di nomor ganda campuran, pasangan Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir berhasil menyingkirkan pasangan Denmark Mads Pieler Kolding / Kamilla Rytter Juhl 20-22 21-15 21-17 dan pasangan kakak beradik Markis Kido / Pia Zebadiah Bernadeth sukses mengalahkan pasangan Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Kim Ha Na, 21-18 21-13.

4 dari 7 Tunggal Puteri Gagal

Sementara itu, Maria Febe Kusumastuti, Lindaweni Fanetri, Hana Ramadhini, Aprilla gagal untuk melaju ke tahap berikutnya.

Maria Febe Kusumastuti, ditaklukkan Yui Hashimoto asal Jepang dengan dua set, 21-19 21-15 sedangkan Lindaweni Fanetri dikalahkan oleh Saina Nehwal (India) dalam rubber set 21-17 27-29 21-13. Hana Ramadhini menyerah kepada pebulutangkis Korea Selatan Bae Yeon Ju setelah dikalahkan dua set langsung 21-18 21-10. Sementara  Aprilla Yuswandari  kalah dari penulutangkis Jepang Eriko Hirose 21-8 15-21 21-13.

Dua Pasang Ganda Indonesia kalah dari China

Pasangan Gideon Markus / Aprilsasi Putri Lejarsar dikalahkan Zhang Nan / Zhao Yunlei 21-7 21-16 sedangkan Irfan Fadhilah / Weni Anggraini tahluk oleh Xu Chen / Ma Jin dalam dua set langsung 21-10 21-15.

Laga kualifikasi Indonesia akan berlanjut besok (12/6) untuk nomor ganda putra, tunggal putra dan ganda puteri.

 

Baca Juga :

Hasil Kualifikasi I Indonesia Open 2013

Fakta Unik Seputar Piala Sudirman 2013

Konsulat Jenderal Jeddah Rusuh, 1 Orang TKI Tewas

Seruan Balas Dendam Untuk Penganiayaan Kristen Nigeria

Sumber : berbagai sumber / andre
Halaman :
1

Ikuti Kami